Kilas Balik dan Harapan
KILAS BALIK DAN HARAPAN DARI KEGIATAN DISKUSI MUDABBIR/AH MA’HAD AL-JAMI’AH
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA
Seiring perkembangan zaman, minat literasi di lingkungan pondok, asrama, ma’had atau lembaga sejenisnya harus turut berkembang pula. Hal inilah yang dilakukan oleh Ma’had al-Jami’ah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Ma’had UIN Jakarta melalui Organisasi Mudabbir/ah periode 2021/2022 untuk pertama kalinya menyelenggarakan kegiatan diskusi antar seluruh mudabbir/ah. Pada saat itu, OMM berada di bawah kepemimpinan Istiqomah, salah satu mudabbirah Mabna Syarifah Mudaim, satu dari enam Mabna yang ada di Ma’had UIN Jakarta. Agenda diskusi perdana antar mudabbir/ah ini mendapat sambutan dan apresiasi yang sangat baik dari seluruh civitas Ma’had. Selain sebagai upaya meningkatkan literasi dan pola pikir kritis, diskusi ini juga menjadi wadah silaturrahim antar seluruh mudabbir/ah.
Sebelum kegiatan diskusi dimulai, OMM melalui para penanggung jawabnya pada saat itu, yakni Ghifary, Aisyi, dan Haifa dari divisi Research and Development atau yang biasa disingkat dengan R & D terlebih dahulu mengadakan kegiatan pelatihan kepenulisan sebanyak empat kali dengan empat narasumber yang berbeda. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkenalkan dan menjelaskan seputar dunia kepenulisan kepada mudabbir/ah. Setelah pelatihan kepenulisan ini selesai, kemudian dilanjutkan dengan diskusi yang terdiri dari berbagai macam kategori keilmuan dan tema yang disesuaikan dengan program studi mudabbir/ah. Selama proses penyusunan tema diskusi, para penanggung jawab melibatkan pengasuh dan perwakilan murabbi/ah serta ketua OMM saat itu. Selain penyusunan tema, hal yang dimusyawarahkan bersama adalah terkait teknis atau alur diskusi dan tindak lanjut setelah diskusi tersebut selesai. Setelah segala persiapan rampung, akhirnya kegiatan diskusi resmi dilaksanakan untuk pertama kalinya dengan pemateri pertama yaitu Istiqomah selaku ketua OMM periode masa itu.
Pada semester awal di tahun ajaran baru 2021/2022, kegiatan diskusi hanya dilaksanakan sekali sepekan yakni setiap hari Jum’at malam. Pada awal pelaksanaan diskusi, Dr. K.H. Akhmad Sodiq, M.Ag., selaku Kepala UPT Ma’had UIN Jakarta saat itu turut hadir mengikuti jalannya diskusi sekaligus memberikan berbagai arahan dan masukan kepada mudabbir/ah dan penanggung jawab diskusi. Beliau juga turut senang atas terselenggaranya kegiatan diskusi ini yang belum pernah ada sebelumnya pada program pembinaan kepada mudabbir/ah dengan tujuan untuk menambah wawasan dan keilmuan para mudabbir/ah. Selanjutnya pada semester genap 2022, kegiatan diskusi dilaksanakan sebanyak dua kali per pekan yakni setiap hari Selasa dan Jum’at malam. Akhirnya, setelah melewati dua semester, kegiatan diskusi di periode kepengurusan OMM 2021/2022 berakhir di bulan Maret. Meski diskusi telah berakhir, para mudabbir/ah diharuskan memperbaiki kembali artikel yang telah dibuat untuk kemudian diterbitkan ke dalam jurnal Ma’had UIN Jakarta, yaitu jurnal Tadabbur. Setelah melewati proses tersebut, akhirnya beberapa tulisan mudabbir/ah terpublish ke dalam jurnal Ma’had UIN Jakarta. Jurnal tersebut juga dibuat serta diprakarsai saat kepengurusan ini dengan tujuan hasil tulisan civitas Ma’had Al-Jami’ah khususnya mudabbir/ah dapat bermanfaat khususnya untuk pribadi dan juga untuk khalayak.
Meskipun periode kepengurusan telah berganti, kegiatan diskusi ini tetap berlanjut hingga periode kepengurusan saat ini (2023/2024). Sejak pertama kali diadakan, tentu banyak sekali evaluasi dan harapan dari berbagai civitas Ma’had untuk kegiatan diskusi tersebut. Di periode kepengurusan 2022/2023, kegiatan diskusi dilaksanakan sebanyak dua kali per pekan, yakni di hari Selasa dan Jum’at malam. Selain itu, di periode 2022/2023 juga beberapa tulisan dari para mudabbir/ah dapat terpublish ke dalam jurnal Ma’had UIN Jakarta. Sementara itu, di periode 2023/2024, sebelum dimulainya diskusi, para pj mengadakan Focus Group Discussion dengan tujuan memperkenalkan dan mensosialisasikan kegiatan diskusi ini, sehingga para mudabbir/ah memahami seluruh rangkaian diskusi dari awal sampai akhir.
Akhir kata, terima kasih banyak kepada seluruh civitas Ma’had al-Jami’ah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang telah bersama-sama membangun, menyelenggarakan, dan mensukseskan kegiatan diskusi ini. Semoga diskusi mudabbir/ah yang baru berjalan tiga tahun ini dapat terus berlanjut, dapat memberikan perubahan dan kemajuan intelektual serta menghasilkan beragam macam tulisan yang kritis, inovatif, menarik, dan bermanfaat untuk umat.
Ciputat, 27 Oktober 2023
Penulis : Muhammad Ghifary Ramadani Mallo
Penyunting : Istiqomah